Cara Menghilangkan Watermark di Word

Microsoft Office Word merupakan salah satu aplikasi office dari Perusahaan komputer ternama, Microsoft. Selain Word, ada pula aplikasi Microsoft Office lainnya seperti Excel dan Powerpoint. Bagi siapapun yang memiliki komputer/laptop, wajib baginya menguasai Ms Word. Ya kecuali komputer/laptop tersebut hanya dipakai untuk maen game mobile legend.




Contoh jenis pekerjaan yang memerlukan penguasaaan Ms Word adalah mahasiswa, guru, dosen, insinyur/arsitek, teknisi komputer, karyawan administrasi perusahaan, dan masih banyak lagi yang lainnya. Aplikasi Word diperuntukkan untuk pembuataan naskah/teks dan pengeditannya. Naskah yang sudah selesai dapat disimpan dalam bentuk yang bermacam-macam. Microsoft menyediakan format penyimpanan berbentuk docx, docxm, rtf, pdf, dan lainnya. File Ms Word yang suda siap pakai dapat disimpan pada komputer/laptop atau pada penyimpanan online menggunakan google drive, app box, dan sebagainya.

Pada Aplikasi Ms Word terdapat banyak fitur yang sangat bermanfaat untuk menunjang pekerjaan. Bukannya hanya teks, tapi dalam editor Ms Word juga dapat ditambahkan gambar dan foto. Untuk memberikan identitas pemilik atau sifat dokumen Mw Word, ada fitur Watermark. Fitur inilah yang akan kami uraikan pada kesempatan ini.

Tutorial Word kali ini berkaitan dengan cara menghilangkan Watermark. Apa fungsi Watermark di Word?.

Watermark secara harfiah berasal dari dua kata dalam bahasa inggris yaitu water dan mark. Water itu air sedangkan mark itu tanda atau cap. Sehingga secara harfiah watermark bisa diartikan sebagai tanda atau cap air.

Pada Microsoft Word terdapat menu Watermark. Menu Watermark di Word ini berfungsi untuk memberikan penekanan kepada suatu dokumen mengenai sifat dokumen. Selain itu bisa juga menyangkut hak cipta pembuat dokumen. Contoh Watermark berupa teks "ASLI", "CONTOH", "RAHASIA", dan sebagainya.


Baca jugaCara Menyimpan Gambar Menggunakan Microsoft Word



Cara Menghilangkan Watermark di Word

Nah, adapun langkah-langkah cara menghilangkan Watermark di Word cukup singkat dan sederhana.

Langkah-langkahnya sebagai berikut.

1. Buka dokumen Word yang berisi Watermark seperti contoh di bawah ini berisi watermark "ASLI".




2. Klik pada Tab Page Layout, Pada Grup Menu Page Background, Klik Watermark.

Pilihlah X Remove Watermark.






Baca jugaCara Menambah Menu Pada Quick Access Toolbar Microsoft Word


Seketika Watermark "ASLI" akan langsung hilang atau terhapus. Jika belum berhasil, silahkan ulangi langkah tersebut di atas hingga berhasil.

Jika kamu punya alternatif lain cara menghapus watermark di word, kamu bisa tinggalkan komentar kamu di kolom komentar Blogger ini.

Begitulah sharing tentang cara menghilangkan Watermark di Word. Semoga informasi ini bermanfaat. Ikuti informasi/artikel terbaru melalui fanspage facebook kami di Supervba.

Artikel ini terakhir diperbarui pada : 29 Mei 2018
Saria Bakti

Seorang Blogger sejak 2015. Senang berbagi informasi yang dapat meningkatkan Imunitas Tubuh.

أحدث أقدم